Mengoperasi salah satu bagian tubuh mungkin bukan menjadi salah hal baru lagi untuk masa sekarang ini. Dan salah satu bagian tubuh yang sering dioperasi adalah kelopak mata. Banyak orang termasuk para selebriti korea yang melakukan operasi pada bagian ini agar membuat mata terlihaat lebih indah.
Namun ada juga idola K-Pop yang memiliki mata terlalu kecil dan berusaha membuat mata mereka lebih besar dengan cara yang lain. Mereka melalukannya dengan cara memberikan sentuhan eyeliner di sekitar mata mereka.
Dan salah satu idol K-Pop yang memberikan sentuhan eyeliner itu adalah Sunggyu 'INFINITE'. Leader dari boyband INFINITE ini merupakan salah satu idol K-Pop yang maniak terhadap eyeliner.
Hal tersebut diungkapkan Sunggyu dalam acara MBC Radio Star pada hari Rabu (27/2) kemarin. Sunggyu tanpa malu-malu mengatakan bahwa dia memiliki obsesi tersendiri pada eyeliner.
"Ada rumor yang menyebut, eyeliner adalah belahan jiwa Sunggyu. Bahkan bisa membuat Ga In (personel Brown Eyed Girl yang juga tergila-gila pada eyeliner) mundur selangkah," tanya MC Yoo Sae Yoo seperti dilansir allkpop.
"Bahkan sejak saya masih kecil mata saya sudah sekecil ini, begitu juga mata ibu saya. Jadi kalau saya tidak memakai eyeliner saya seperti kehilangan sesuatu. Itu sudah menjadi bagian dari diri saya. Seperti sebuah penampilan," jelas idol yang memiliki nama lengkap Kim Sunggyu ini.
Source edit : http://www.tabloidbintang.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar